Berita

Polri dan Bawaslu Awasi Pengamanan Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024 di KPU Kota Bima

×

Polri dan Bawaslu Awasi Pengamanan Pelipatan Surat Suara Pemilu 2024 di KPU Kota Bima

Share this article

Kota Bima, NTB (26 Oktober 2024) – Personel Polres Bima Kota yang tergabung dalam Satgas Operasi Mantap Praja (OMP) Rinjani 2024 melaksanakan pengamanan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima, khususnya untuk kegiatan pelipatan surat suara Pemilu 2024. Kegiatan ini berlangsung di gudang KPU Kota Bima pada Sabtu, 26 Oktober 2024.

Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., melalui P.s Kasubseksi PIDM Sie Humas, Aipda Nasrun, menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan melibatkan personel kepolisian guna menjaga ketertiban dan keamanan selama proses pelipatan surat suara. Kegiatan pelipatan surat suara ini dilakukan oleh sekitar 50 warga yang tinggal di sekitar kantor KPU Kota Bima, dengan jadwal pelipatan dimulai pada tanggal 26 Oktober dan direncanakan selesai pada 30 Oktober 2024.

Pengawasan dan pengamanan juga dihadiri oleh Ketua KPU Kota Bima, Komisioner KPU, serta staf Bawaslu yang turut serta memantau proses pelipatan surat suara ini. “Kehadiran personel Polri untuk memastikan kegiatan berlangsung dengan aman dan tertib serta menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Aipda Nasrun.

Pengamanan ini diharapkan dapat mendukung kelancaran proses persiapan Pemilu 2024 di Kota Bima, serta memastikan seluruh tahapan berjalan sesuai prosedur tanpa hambatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *