Terkini

Pemeriksaan Kesehatan Personel Satgas Banops Mantap Brata Rinjani di Mapolres Lombok Barat

×

Pemeriksaan Kesehatan Personel Satgas Banops Mantap Brata Rinjani di Mapolres Lombok Barat

Sebarkan artikel ini
Pengecekan Kesehatan dan Apel Kesiapsiagaan dalam Operasi Mantap Brata Rinjani di Polres Lombok Barat

Lombok Barat, NTB – Subsatgas Dokkes, Satgas Bantuan Operasi Mantap Brata Rinjani melaksanakan pengecekan kesehatan di Mapolres Lombok Barat, Senin (22/1/2024).

Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) Polres Lombok BaratPolda Nusa Tenggara Barat (NTB), AKP Dewi Komalasari, S.H., selaku Kasatgas Banops Menjelaskan kegiatan ini.

Bahwa kegiatan ini sebagai bagian dari operasi mantap Brata Rinjani 2023-2024, yang bertujuan untuk mengamankan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Lombok Barat. Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Dalam pengecekan kesehatan, anggota Subsatgas Dokkes Polres Lombok Barat melakukan pemeriksaan tekanan darah, dan kondisi fisik terhadap seluruh personil yang terlibat dalam operasi.

Setelah pengecekan kesehatan, dilanjutkan dengan apel kesiapsiagaan, yang diikuti oleh seluruh personil Satgas Operasi OMB. Antara lain Satgas PreemtifSatgas Preventif, Satgas Gakkum, Satgas Kamseltibcar Lantas, dan Satgas Bantuan Operasi.

“Menekankan tentang kesiapsiagaan dan profesional dalam menjalankan tugas kita sebagai penegak hukum dan pengayom masyarakat. Juga harus menjaga netralitas, integritas, dan kredibilitas kita sebagai anggota Polri,” ungkapnya.

Juga menekankan bersinergi dan berkoordinasi dengan instansi terkait, seperti TNI, Pemda, KPU, Bawaslu, dan stakeholder lainnya.

“Kita harus mengedepankan upaya preemtif, preventif, dan persuasif dalam menangani setiap permasalahan yang ada di lapangan,” ujar Kabag SDM.

Dari hasil kegiatan ini, seluruh personil Satgas Ban OPS dinyatakan dalam keadaan sehat dan siap bertugas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *