Terkini

Curhat Penambang Pasir: Bendera dan Spanduk Caleg Dipasang Sembarangan, Ganggu Keamanan dan Estetika

×

Curhat Penambang Pasir: Bendera dan Spanduk Caleg Dipasang Sembarangan, Ganggu Keamanan dan Estetika

Sebarkan artikel ini
Jumat Curhat, Polsek Labuapi Sambangi Penambang Pasir di Dusun Datar

Lombok Barat, NTB – Polsek Labuapi, Polres Lombok BaratPolda NTB, melaksanakan kegiatan Jumat Curhat. Dengan sasaran para penambang pasir di Dusun Datar, Desa Bengkel, Kecamatan LabuapiKabupaten Lombok Barat, Jumat (2/2/2024) sekitar pukul 09.30 Wita.

Kapolsek Labuapi, Polres Lombok BaratPolda NTB, Iptu Muhammad Baejuli, SH., mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu program Polri setiap hari Jumat.

“Dengan tujuan untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat,” ungkapnya.

Serta memberikan wadah bagi warga untuk menyampaikan keluhan, saran, dan masukan terkait berbagai persoalan yang terjadi di masyarakat.

“Sehingga menjadi salah satu wujud nyata komitmen Polsek Labuapi dalam melayani masyarakat,” Kapolsek Labuapi mengatakan.

Himbauan Jaga Kamtibmas Jelang Pemilu 2024

Dalam kesempatan tersebut, Kanit Binmas Polsek Labuapi, Aiptu Nursidi, yang membuka kegiatan Jumat Curhat.

Kanit Binmas juga menyampaikan himbauan terkait dengan menjelang pelaksanaan Pemilu 2024. Agar para pekerja atau warga sekitar untuk bersama-sama dengan aparat Kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar.

Serta mencegah adanya isu-isu yang tidak benar (Hoax) atau perselisihan perbedaan pilihan yang dapat menyesatkan dan mengganggu stabilitas Kamtibmas. Khususnya di lingkungannya, terutama pada hari pencoblosan tanggal 14 Februari 2024.

“Kami menghimbau agar menggunakan hak pilihnya sesuai dengan hati nurani pada tanggal 14 Februari di Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing,” imbaunya.

Mengingatkan untuk tidak golput, karena hak pilih adalah hak konstitusional yang harus menghormatinya dan menggunakannya dengan baik.

“Dengan menggunakan hak pilih, kita dapat menentukan masa depan bangsa dan negara kita,” ujar Kanit Binmas.

Selain itu, Kanit Binmas juga menyampaikan bahwa tahun politik seperti saat ini, mereka harus lebih berhati-hati dan bijak dalam bermedia sosial. Sehingga tidak menimbulkan kegaduhan atau bahasa provokatif terhadap warga lainnya. Dengan harapan terciptanya stabilitas kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Kami mengimbau kepada para pekerja atau warga sekitar, agar tidak terpengaruh oleh berita-berita hoax atau provokatif. Yang dapat menimbulkan konflik dan perpecahan di masyarakat. Kami mengajak mereka untuk bersikap bijak dan kritis dalam menerima informasi, serta mendukung pemilu yang aman, lancar, dan demokratis,” jelasnya.

Masukan dan Keluhan dari Masyarakat

Selanjutnya, dalam kesempatan tersebut, Kanit Binmas mempersilahkan kepada Kepala Dusun dan para pekerja tambang pasir yang hadir. Agar dapat menyampaikan masukan, usul, saran, maupun keluhan kepada Polsek Labuapi. Terkait Kamtibmas dan permasalahan-permasalahan yang ada di masyarakat.

Penyampaian dari Kepala Dusun Datar, Muzani, yang intinya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polri. Dalam hal ini Polsek Labuapi yang telah datang dalam rangka menyambangi dan mendengar langsung apa yang menjadi keluhan dan persoalan yang ada di masyarakat.

Selanjutnya, Kepala Dusun mengutarakan permasalahan seputar keamanan, tindak kriminalitas. Serta berbagai isu sosial maupun politik di tahapan pemilu yang masa kampanye.

“Yang pertama, kami menyampaikan bahwa terkait dengan keamanan di Dusun Datar selama ini masih aman. Begitu pun terkait dengan tindak kriminalitas pada tahun 2024 masih aman,” ungkapnya.

Sedangkan terkait dengan isu sosial dan politik terutama di tahapan kampanye pemilu 2024, di Dusun Datar tidak ada caleg yang berasal dari Datar, tetapi menjadi lokasi kampanye.

“Kami juga menyampaikan banyaknya bendera, spanduk, dan stiker partai, capres, maupun caleg yang dipasang di pinggir jalan,” keluhnya.

Menurutnya, pemasangan ini sampai di gang-gang bahkan di dinding atau tembok rumah tanpa ada pemberitahuan atau seijin pemilik tembok atau pagar.

“Terkait dengan daerah perbatasan yang membuat kerawanan tersendiri. Karena banyak orang atau warga luar yang tidak kami kenal yang keluar masuk melewati Dusun Datar,” tambahnya.

Tanggapan Polisi

Menanggapi penyampaian dari Kepala Dusun Datar, Kanit Binmas menyampaikan terima kasih karena selama ini masyarakat telah ikut menjaga Kamtibmas di lingkungannya.

Kemudian menanggapi terkait dengan banyaknya bendera atau atribut partai dan caleg yang terpasang tanpa pemberitahuan pemilik lahan. Kanit Binmas memberikan saran agar berkoordinasi dengan Panwaslu yang ada di tingkat kecamatan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat setempat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di lingkungan. Terkait keluhan warga, kami menyarankan agar berkoordinasi dengan Panwaslu yang ada di tingkat kecamatan. Agar dapat menindaklanjutinya sesuai dengan aturan yang berlaku,” kata Kanit Binmas.

Aktivitas dan Mobilitas Masyarakat

Selanjutnya, menanggapi terkait dengan semakin banyaknya aktivitas atau mobilitas masyarakat di sekitar Jalan Desa.

Kanit Binmas menyampaikan bahwa hal tersebut merupakan hal yang wajar dan positif, asalkan tidak mengganggu ketertiban umum atau mengancam keamanan.

“Semakin banyaknya aktivitas atau mobilitas masyarakat di sekitar Jalan Desa, karena itu menunjukkan bahwa masyarakat semakin produktif dan berdaya,” ujarnya.

Namun, pihaknya juga mengingatkan agar masyarakat tetap menjaga ketertiban umum atau keamanan.

“misalnya dengan tidak melanggar aturan lalu lintas, tidak membawa senjata tajam atau bahan peledak. Serta tidak melakukan tindakan anarkis atau provokatif, dan sebagainya,” ucap Kanit Binmas.

Kanit Binmas juga mengatakan bahwa Polsek Labuapi akan terus melakukan patroli dan pengawasan di wilayah Dusun Datar. Guna mencegah dan menangani segala bentuk gangguan Kamtibmas yang mungkin terjadi.

“Kami akan terus melakukan patroli dan pengawasan di wilayah Dusun Datar, guna mencegah dan menangani segala bentuk gangguan Kamtibmas yang mungkin terjadi,” imbuhnya.

Pihaknya mengharapkan kerjasama dan partisipasi dari masyarakat setempat, apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan atau mengganggu Kamtibmas.

“Untuk segera melaporkannya kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek Labuapi,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *