Terkini

Sat Binmas Polres Bima Kota Berikan Himbauan Kamtibmas kepada Masyarakat Kelurahan Ntobo

×

Sat Binmas Polres Bima Kota Berikan Himbauan Kamtibmas kepada Masyarakat Kelurahan Ntobo

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, NTB (23/3) – Pada Jumat, tanggal 22 Maret 2024, pukul 09.00 WITA, bertempat di Kelurahan Ntobo Kota Bima, Sat Binmas Polres Bima Kota melakukan kegiatan himbauan kamtibmas kepada masyarakat.

Kapolres Bima Kota AKBP Yudha Pranata, melalui P.S. Kasubseksi Pidm Sie Humas Aipda Nasrun, menjelaskan bahwa Kasat Binmas AKP Suratno beserta anggota personel Binmas melaksanakan kegiatan tersebut di Kelurahan Ntobo.

Dalam himbauan tersebut, masyarakat diminta untuk meningkatkan kesadaran akan keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan. Beberapa poin himbauan yang disampaikan antara lain:

Orang tua diminta untuk membimbing putra-putrinya agar tidak melakukan kegiatan sahur malam dengan membunyikan musik atau suara yang mengganggu istirahat warga lainnya pada malam hari.

Masyarakat dihimbau untuk senantiasa menghormati sesama yang sedang melaksanakan ibadah puasa dengan tidak melakukan makan, minum, atau merokok di tempat terbuka, guna menghindari menimbulkan rasa ketidaknyamanan bagi sesama warga.

Kegiatan himbauan kamtibmas ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Polres Bima Kota untuk menciptakan suasana yang aman, tenteram, dan kondusif selama bulan Ramadan. Diharapkan, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan akan terus meningkat demi kesejahteraan bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *